Jumat, 30 September 2011

Individu, Keluarga dan Masyarakat


Setelah sebelumnya telah dibahas mengenai penduduk,masyarakat, dan kebudayaan, kini saya akan membahas tentang individu, keluarga, dan masyarakat.


Pertama-tama, apa sih yang dimaksud dengan individu? Individu adalah bagian terkecil dari kelompok masyarakat yang tidak dapat dipisah lagi menjadi bagian yang lebih kecil. Jadi individu adalah personal itu sendiri. Setiap individu pasti tidak ada yang benar-benar sama. Maka setiap individu memiliki ciri yang unique.


Setiap individu lazimnya terlahir dari sebuah keluarga. Keluarga merupakan titik awal setiap individu untuk menciptakan kelompoknya sendiri. Keluarga adalah tempat pertama setiap individu mempelajari tentang hidup.


Setiap individu manusia memiliki kebutuhan untuk berinteraksi satu sama lain. Hal ini disebabkan karena manusia adalah makhluk sosial. Artinya tidak dapat hidup tanpa bantuan orang lain. Kecenderungan untuk berinteraksi inilah yang menyebabkan tebentuknya kelompok-kelompok dalam kehidupan. Semakin besar kelompok tersebut, maka terciptalah masyarakat.


Individu, keluarga, dan masyrakat merupakan tiga aspek yang saling melekat satu sama lain. Jika tidak ada individu maka tidak akan tercipta sebuah keluarga. Dan jika tidak ada keluarga maka tidak akan tercipta suatu masyarakat. Dalam masyarakat juga, kualitas individu sangat berpengaruh besar terhadap kelangsungan masyarakatnya.


(Sumber: wikipedia)

0 komentar:

Posting Komentar

 
;